Dunia digital saat ini sudah merambah ke berbagai sektor, mulai dari pendidikan (seperti blended learning), ekonomi (online shop), transportasi (gojek, grab, dll), hingga pada jenis profesi. Dari segi profesi, saat ini banyak bermunculan jenis profesi baru yang berhubungan dengan dunia digital. Kamu tentu mengenal profesi influencer, youtuber, desainer web, atau lainnya, salah satu profesi yang bisa dikerjakan di rumah namun menghasilkan fee yang tinggi.
![]() |
sumber gambar: pixabay |
Kaum milenial tentu akan sangat tertarik dengan jenis pekerjaan digital, karena kesehariannya yang tidak jauh dengan produk digital. Berikut ini ada beberapa jenis pekerjaan yang disenangi oleh wajah milenial, diantaranya:
Youtuber
Saat ini menjadi youtuber bisa menjadi salah satu profesi yang sangat menjanjikan. Jadi tidak heran jika generasi milenial banyak bercita-cita untuk menjadi youtuber terkenal dan sukses kedepannya. Kepopuleran profesi youtuber ini tidak lepas dari penggunaan internet yang sangat tinggi khususnya di Indonesia.
Untuk bisa menjadi youtuber kaya terkenal, pastinya juga tidak mudah. Kamu harus mampu menciptakan konten menarik sehingga masyarakat tertarik untuk menonton konten youtube yang kamu buat. Selain menjanjikan, profesi youtuber juga memiliki jam kerja fleksibel yang sangat cocok dengan kehidupan generasi milenial yang suka mengeksplor banyak hal.
Web Developer
Ada banyak universitas yang menawarkan kuliah online untuk mendapatkan keahlian ini, yakni kemampuan untuk menjadi seorang web developer. Di zaman yang serba canggih dan serba digital seperti saat ini, profesi web developer sangat cocok untuk generasi milenial.
Apalagi, saat ini sudah banyak perusahaan yang bergerak di bidang digital atau profesi ini akan semakin dicari di masa mendatang. Sehingga tidak heran jika kuliah jurusan sistem informasi dan teknik informasi juga semakin diminati karena memiliki peluang kerja yang bagus.
Selain keren, profesi menjadi web developer juga cukup menjanjikan. Gaji per bulan yang diterima oleh web developer bisa mencapai dua digit. Ini pastinya sangat menggiurkan. Akan tetapi untuk bisa menjadi web developer juga tidak mudah dan diperlukan skill khusus. Untuk itu tidak semua orang bisa memiliki profesi ini.
Software Developer
Selain web developer, profesi software developer juga menjadi salah satu profesi favorit dan cocok untuk para generasi milenial. Perkembangan jaman dan teknologi membuat berbagai aplikasi atau software yang bisa memudahkan aktivitas dan pekerjaan manusia semakin diminati. Inilah tugas seorang software developer untuk membuat berbagai macam aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan banyak orang.
Untuk menjadi seorang software developer pastinya juga tidak mudah. Seorang software developer dituntut untuk memiliki skil komputer yang bagus, kreatif, ketelitian dan juga kemampuan memecahkan masalah.
Akan tetapi untuk masalah gaji, profesi ini cukup menjanjikan karena gaji yang ditawarkan untuk seorang software developer cukup tinggi. Untuk mendapatkan keahlian ini bisa dengan mengikuti kuliah blended learning jurusan teknik informatika, atau bisa juga pelatihan dalam bidang software.
Mechanical Engineer
Bekerja di bidang teknik dan teknologi memang sangat cocok dengan generasi milenial. Untuk itu profesi mechanical engineer juga patut kamu coba. Menjadi seorang mechanical engineer dituntut untuk bisa merancang dan menguji alat atau mesin yang telah kamu ciptakan. Untuk itu diperlukan kemampuan matematika, mekanika, dan juga pemecahan masalah yang bagus.
Generasi milenial yang suka sekali dengan tantang sangat cocok dengan profesi yang satu ini. Selain termasuk salah satu profesi yang cukup keren, menjadi mechanical engineer juga menjanjikan gaji cukup tinggi.
Akan tetapi untuk bisa menjadi mechanical engineer pastinya juga tidak mudah, namun mahasiswa yang mengambil jurusan teknik berpeluang besar mendapatkan pekerjaan tersebut.
Menjadi Pengusaha
Generasi milenial saat ini telah memiliki pemikiran yang lebih maju dibandingkan generasi sebelumnya. Jika pada jaman dulu, banyak orang yang ingin bekerja di tempat yang nyaman, maka lain halnya dengan generasi milenial yang lebih suka membuka lapangan kerja dibandingkan dengan mencari pekerjaan. Salah satu caranya adalah menjadi pengusaha.
Saat ini banyak anak muda yang telah merintis bisnis mereka sendiri. Mulai dari bisnis coffee shop, barber shop, cafe, tempat nongkrong hingga berbagai bisnis online. Selain bisa mendatangkan keuntungan, menjadi pengusaha juga membuat generasi milenial lebih mandiri dan lebih bertanggung jawab dengan pekerjaan yang mereka lakukan.
Selain itu profesi pengusaha juga lebih fleksibel, sehingga tetap bisa melakukan berbagai hal seru bersama teman ataupun keluarga. Ada banyak jenis jurusan kuliah online yang bisa dipilih untuk menjadi pengusaha, mulai dari jurusan manajemen, bisnis, ekonomi, hukum, dan lainnya.
Selebgram
Tidak bisa dipungkiri, maraknya media sosial seperti instagram mampu mengubah pola pikir terutama generasi milenial. Kepopuleran media sosial membuat banyak generasi milenial yang bercita-cita menjadi selebgram karena dirasa keren dan juga bisa mendatangkan keuntungan dari berbagai endorsement yang didapatkannya.
Walaupun terlihat mudah. profesi menjadi selebgram juga memerlukan skill khususnya dibidang photography. Pasalnya untuk bisa mengunggah foto keren di media sosial dibutuhkan teknik foto yang harus bagus. Profesi selebgram termasuk salah satu profesi yang diidamkan oleh generasi milenial. Karena selain bisa eksis, profesi selebgram juga bisa menghasilkan uang banyak dari endorsement yang datang.
Untuk mendapatkan keahlian dalam bidang digital, kamu bisa mengikuti pelatihan biasa atau dalam bentuk blended learning di bidang profesi yang diincar. Sangat mudah menemukan tempat pelatihan untuk bidang profesi digital, jenisnya juga sangat beragam dan bisa dipilih sesuai dengan minat.